Sunday 8 May 2011

Sejuta Cara Berhemat di Dapur

Sebagai seorang ibu, menyajikan hidangan nikmat dan kaya nutrisi merupakan salah satu tugas Anda. Namun, seorang ibu juga dituntut untuk pandai mengatur keuangan agar asap dapur selalu mengepul.

Memasak hidangan untuk santap harian tidak perlu membutuhkan banyak pengeluaran. Anda juga bisa berhemat, namun tetap memberikan hidangan spesial untuk seluruh anggota keluarga. Caranya?

Langkah yang dikutip dari Santap, Rabu (10/2/2010) berikut bisa menjadi acuan untuk berhemat di dapur.

Pelajari baik-baik resepnya
Jika tidak terlalu krusial, ganti bahan yang mahal seperti walnut atau almond dengan kacang tanah atau mete. Jika tidak bisa, kurangi saja jumlahnya.

Manfaatkan sisa-sisa makanan
Gunakan tulang ayam, sapi, dan ikan sebagai basis kaldu. Sayur sisa cincangan bisa juga dimasukkan ke dalam sup, skutel, crepe, dan sebagainya. Gunakan sisa buah sebagai saus atau selai.

Belanja cara grosir
Barang yang selalu dipakai dalam jumlah banyak (gula, tepung, dan lainnya) bisa dibeli dalam jumlah banyak. Dengan cara ini, pasti akan membuat Anda lebih hemat.

Kurangi makanan selingan
Junk food, keripik, dan soda harus mulai dikurangi. Tekanan kualitas pada hidangan besar agar tidak tergoda pada makanan selingan di luar jam makan.

Kurangi konsumsi daging
Siasati dengan menambah porsi sayuran. Caranya, mulai mencoba beragam resep vegetarian.

Jalankan gaya hidup sehat dan olahraga
Sejalan dengan kegiatan ini, Anda pun belajar mengendalikan nafsu makan yang berlebihan.

Buat dan bekukan
Masak sehari, konsumsi selama sebulan. Artinya, buat kaldu, roti, perkedel, gulai, ikan pepes, oseng-oseng tempa dalam jumlah banyak sekaligus. Bagi dalam kantung-kantung kecil untuk satu kali masak. Maka, Anda akan menghemat tenaga.

Lebih sering masak di rumah
Bangunlah suasana makan yang hangat. Dijamin, suasana yang tercipta akan seistimewa makan di luar.

Memasak minimalis
Gaya memasak tak selalu harus bombastis dan memakai bahan asing. Keep it simple!

Sumber : http://lifestyle.okezone.com/read/2010/02/10/196/302278/sejuta-cara-berhemat-di-dapur

Tuesday 3 May 2011

Tips Menghilangkan Noda Kopi / Teh Pada Cangkir

Untuk yang hobi minum teh atau kopi pasti punya koleksi gelas atau mug dengan noda coklat. Noda pada gelas atau teko keramik tersebut ternyata dapat dihilangkan loh. Berikut beberapa tips yang dapat dilakukan :
  • Soda Kue / Baking Soda : taburi noda menggunakan soda kue, lalu gosok-gosok menggunakan spon, setelah itu dapat di cuci seperti biasa menggunakan sabun pencuci piring.
  • Buah Nanas : caranya potong buah nanas, ambil bagian tengah buah nanas (hati nya), digososk2 pada noda. Lalu cuci seperti biasa.
  • Buah Lemon : tuang air panas pada cangkir, peras buah lemon, diamkan satu malam, setelah itu cuci seperti biasa.
  • Cuka & Garam : campuran cuka dan garam, digosok pada noda di cangkir, setelah itu cuci seperti biasa.
Silahkan di coba salah satu atau semua :)

Sunday 1 May 2011

Beras Yang Menguning

Teman pernah merasa salah beli beras nga. Saya pernah dan tidak sekali kejadian :P. Saya tidak pernah nyetok beras terlalu banyak. Lebih sering beli di supermarket beras2 dengan ukuran 5kg. Nah pilihan merk beras itu kan bermacam2, jadilah saya suka mencoba-coba beberapa merk. Ternyata tidak sedikit yang mengecewakan :(. Beberapa yang sering terjadi adalah nasi menjadi kuning dan gampang kering

Naaah.... Tips dari ibu mertua saya supaya nasi tidak cepat menguning ternyata hanya dengan menggunakan jeruk lemon.Caranya iris jeruk lemon, peras lemon pada beras yang sudah dicampur air, lalu masak seperti biasa, sudah deh :). Jangan lupa singkirkan bijinya terlebih dahulu yaa.

Semoga berguna tips di atas :)